TOPENG KESAYANGAN

Dulu pernah ada filmnya Jim Carrey yang cerita tentang sebuah topeng. Dimana topeng tersebut bisa membuat diri orang yang memakainya menjadi karakter yang berbeda.

Aku juga punya topeng kesayangan, tapi topeng ini aneh. Wajahnya jarang terlihat sumringah kalau aku sedang bersamanya.
Sedangkan jika temantemanku meminjamnya, si topeng terlihat lebih ceria. Mungkin cuma perasaanku semata, tapi tetap aneh terasa

Padahal aku menyayanginya sepenuh hati, selalu kubisikan katakata manis menenangkan hati. Kubersihkan selalu, tidak akan ada debu setitikpun padanya. Pada saat aku sedang jenuh pun kadang kujadikan dirinya tempatku bercerita tentang keluh kesah. Dia cuma sekedar topeng, kadang kupikir begitu. Tapi sepertinya sesuatu yang kita sayang PASTI tetap akan punya JIWA.

Kuingin dia selalu ada menemani, jika seandainya tidak ada temanteman yang mengolok. Jadi kubiarkan dia tetap berada di sudut tempatku menyimpannya. Jika sesekali aku ingin bercerita maka aku akan memeluknya hingga aku terlelap.

Seperti memiliki kebiasaan aneh, punya topeng pribadi yang secara fisik terpegang oleh tangan dan terasa dalam hati.

Tapi itu adalah kenyataan.

Banyak orang memakai topeng yang tak terlihat oleh kasat mata tapi terasa dalam hati, kali ini aku memiliki sesuatu yang orang lain tidak miliki. Istimewa sekali rasanya. Seandainya suatu saat seperti dalam dongeng dan cerita film klasik, jika bentuk kaku dapat menjadi hidup, selayaknya pinokio. Mungkin aku akan menjadi perempuan yang paling bahagia. Karena benda yang ku sayang, ku perhatikan, dan paling ku percaya selayaknya teman imajinasi menjadi HIDUP.

Tidak akan pernah ku kecewakannya.
Semoga dia juga tidak akan mengecewakanku,
Membayangkan dapat berjalan dan tertawa bersama,
Saling mencurahkan perasaan satu sama lain,
Saling mendengarkan dan bercengkrama mesra…

Mungkin suatu saat itu akan datang,
Karena orang selalu bilang, hatihati dengan keinginan mu.
Kali ini aku menginginkan itu menjadi kenyataan...

:)

PS:
Sebuah tulisan buat si TOPENG ato GEPENG yah?
Hueheuheu…untung orangnya jarang banged buka internet hueheu...

Share:

2 comments

  1. mei..
    topeng mu itu memang aneh..
    cuma dia dan Tuhan yang tau jawabannya..

    cowo itu emang ga peka..
    makanya kita (perempuan) diciptakan..
    biar balance..

    santai ya darlin'
    take it easy..

    luv u..
    mmuahhhhh..

    BalasHapus
  2. topeng dan perempuan,
    hubungannya apa yah, tante Ola?

    huehuue...
    thanks for always be here tho

    :)

    BalasHapus